Polri Dan TNI Bahodopi Solid Sosialisasi Pencegahan Virus Corona/Covid 19

Morowali– Personil Gabungan Polsek Bahodopi dan Koramil 1311-02 kompak dan solid dalam melakukan Himbauan kepada masyarakat Kec. Bahodopi terhadap wabah penyakit virus Corona yang melanda Indonesia saat ini.

Sosialisasi ini di lakukan dengan menggunakan pengeras suara kepada masyarakat sepanjang rute Jln. Trans Sulawesi Desa Bahodopi, Desa Keurea, Desa Fatufia dan Desa Labota Kec. Bahodopi, pada hari Sabtu, 21/3/2020, sekitar pukul 08.30 Wita s/d pukul 10.30 Wita.

Suasana di Kecamatan Bahodopi

” Kami lakukan ini, sebagai wujud, dan cinta kami kepada masyarakat Kec. Bahodopi untuk terhindar dari wabah ini,” ungkap Kapolsek Bahodopi, Iptu Zulfan, SH kepada awak media 23/3/20

Himbauan atau Sosialisasi Pencegahan Virus Corona/Covid 19 secara Mobile menggunakan pengeras suara melalui personil gabungan ini, di pimpin secara langsung dari Kapolsek Bahodopi, Iptu Zulfan, SH dan Danramil 1311-02 Bungku Selatan – Bahodopi oleh Kapten Inf. Hamzah

Kapolsek Bahodopi, Zulfan, SH menyampaikan bahwa adapun isi Himbauannya Sebagai berikut :

  1. Agar Masyarakat Perlu mengenali gejala-gejala Klinis Virus Corona/Covid19 dan Upaya Pencegahannya.
  2. Selalu mewaspadai orang yg baru datang dari luar daerah dan tidak berhubungan/kontak langsung dengan orang ditempat umum.
  3. Sementara waktu lebih baik berdiam diri dirumah berkumpul bersama keluarga tercinta, hindari perkumpulan massa yang tidak penting.
  4. Bagi pelajar mulai dari tingkat SD, SMP, SMA dan Mahasiswa yg telah diliburkan, agar melaksanakan belajar mandiri dirumah dan diharapkan untuk tidak melakukan perjalanan keluar kota.
  5. Agar Masyarakat jangan Panik dan Resah serta jangan merasakan ketakutan yang berlebihan karena Virus ini masih bisa dicegah.
  6. Tata cara pencegahannya sebaiknya, tetap menjaga kebugaran tubuh melalui gerakan masyarakat hidup sehat, Asupan makanan dengan gizi yang seimbang, Istirahat yang cukup dan biasakan mencuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir.
  7. Virus Corona/Covid19 merupakan penyakit infeksi pada saluran pernafasan yg bisa berakibat Fatal, Virus ini ditandai dengan Demam, Batuk, Sakit tenggorokan dan Sesak Nafas.
  8. Jika masyarakat mengalami ciri-ciri diatas agar segera memeriksakan diri ke tempat Fasilitas Kesehatan terdekat.
  9. Dan yang paling utama perbanyak Ibadah dan Zikir mendekatkan diri kepada Allah, Swt Tuhan Yang Maha Esa.

Kapolsek Bahodopi, Iptu Zulfan, SH selain itu selain kita berusaha untuk melakukan hal-hal sifatnya pencegahan sehingga terhindar dari Virus Corona/Covid 19, Sebaiknya senangtiaaa beribadah semoga dalam lindungan Allah, Swt Tuhan Yang Maha Esa, melindungi kita semuanya. ( Rahman )

Comment