PALOPO – PJ Wali Kota Palopo, Arsul Sani,SH. M.Si menugaskan jajarannya dari Dinas Sosial Kota Palopo untuk membantu penanganan medis putra Palopo, Amiruddin alias Rambo yang sekarat di Rumah Sakit Umum (RSU) Kolaka.
”Namun sayang, belum sampai di Kota Palopo, Amiruddin alias Rambo meninggal dalam perjalanan dari Kab Kolaka menuju Kota Palopo. Informasi sakitnya Sdr. Rambo cukup membuat viral di medsos,” kata Abidin Arief To Pallawarukka SH selaku keterwakilan keluarga Rambo, yang juga diketahui selaku Pemegang Mandat Adat Pancai Pao.
Keluarga sudah bertahun-tahun mencari namun tidak kunjung ditemukan. Setelah beberapa hari terakhir ini viral di medsos. Tepat pada Selasa malam (3/10/2023), keluarga mendapat kabar berdasarkan info viralnya di medsos.
Dimana Amiruddin telah mendapat perawatan medis di ruangan ICU sehingga dengan cepat keluarga berkomunikasi dengan pihak Pemda Kolaka yang diwakili Dinsos Kolaka. Bahkan ikut serta BAZNAS Kolaka bersinergi dengan pihak Rumah Sakit Umum Kolaka untuk menindaklanjuti permintaan keluarga terkait kepulangannya ke Kota Palopo.
Namun pada kenyataannya, Amiruddin alias Rambo menghembuskan nafas terakhirnya saat menuju kota kelahirannya, saat pihak Dinas Sosial bersama BAZNAS Kota Palopo sudah menunggu kedatangannya di Kota Palopo untuk ditindaklanjuti penanganan medisnya ke RSUD Sawerigading Palopo.
Abidin Arief selaku keterwakilan keluarga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya serta ungkapan terima kasih yang tak terhingga kepada pihak Pemda Kolaka dan pihak Pemkot Palopo beserta jajarannya.
Karena sudah terlibat langsung membantu kedatangan keluarga dan telah memberi peran yang mempunyai perhatian serius dengan tidak membebani keluarga sedikitpun. Baik itu secara moril atau materil, tapi malah partisipasi kemanusiaan dan konstribusi pemerintah sangat berarti dalam menunjukkan kepedulian terhadap keluarga yang sedang berduka.
Ia juga menyampaikan ungkapan terima kasih kepada seluruh warga Kolaka beserta netizen yang sudah ikut menviralkan, bahkan ikut berkontribusi secara materi, serta memberi support penanganan kesehatan Amiruddin alias Rambo.
Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kota Palopo Kurniawan Madjid, S.Sos bersama jajarannya menjemput kepulangan Alm. Amiruddin (Rambo) ke Keluarganya di Palopo. Demikian dikatakannya, Jumat 6 Oktober 2023.
Ibu Kristina Bumbu selaku Kabid Resos Dinas Sosial Kabupaten Kolaka, yang ikut mengantarkan langsung kepulangan Alm. menceritakan kronologi Almarhum Amiruddin alias Rambo dari sakit hingga tiba di Palopo dalam wawancaranya.
“ Dua hari yang lalu, kami mendapat laporan dari warga pasar raya mekongga, bahwa Rambo (Alm) Sakit, sudah beberapa hari ini sakit dan sakit parah tapi saat ini sangat tinggi panasnya harus segera ditangani. Laporan itu di terima langsung oleh teman kami Ibu Ulan, dan langsung menyampaikan kepada pimpinan.” Ujarnya.
Lanjutnya “Lalu saya menyatakan bahwa Rambo ini belum memiliki identitas karena Almarhum ini selama di kolaka berpuluh-puluh tahun yang kami tahu, dan semua orang juga tahu kalau dia tidak punya identitas.”
Setelah itu pihak Dinas sosial menunggu informasi terkait apakah Rambo akan dibawa kerumah sakit atau tidak, Namun ternyata selang 10 menit Pihak Dinas Sosial menerima telfon masuk dari Rumah Sakit bahwa Rambo sudah ada di Rumah Sakit.
Dinsos harus turun karena orang ini termasuk dalam Kategori ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa).
Sementara itu Pihak Dinas Sosial berupaya mengurus identitas Alm. agar Alm. mendapat penaganan yang tepat. Sampai pulangnya Alm. di Kota Palopo.
Comment