PALOPO—SPIRITSULAWESI.COM,-Walikota palopo Drs. HM. Judas Amir, MH mengundang seluruh camat dan lurah se-kota palopo untuk mengikuti rapat pertemuan dalam rangka pembahasan percepatan vaksinasi di kelurahan dan kecamatan.
Dalam rangka mendorong percepatan vaksinasi covid-19 di Kota Palopo serta untuk mengevaluasi proses pelaksanaan kegiatan vaksinasi walikota Palopo Drs. HM. Judas Amir, MH menggelar pertemuan dengan camat dan lurah se-kota palopo serta sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) yang terlibat.
Pelaksanaan kegiatan ini digelar di gedung pertemuan ratona kantor walikota palopo senin 13 desember 2021. Pembahasan dalam pertemuan terkait pelaksanaan percepatan vaksinasi di wilayah kelurahan dan kecamatan maupun di wilayah OPD terkait
Walikota Palopo Drs. HM. Judas Amir, MH menginginkan target vaksinasi di setiap kelurahan wajib mencapai 90 persen, Walikota juga menginginkan agar seluruh lurah dapat memfotokopi kartu vaksin masyarakat yang telah di vaksin setelah itu lurah dapat menyerahkannya langsung kepada Walikota Palopo dan juga menegaskan kepada pihak kelurahan agar tidak memberikan vaksin kepada warga yang sakit.
Walikota Palopo Drs. HM. Judas Amir, MH mengatakan pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini tidak hanya dapat dilakukan di pagi atau siang hari tetapi juga dapat dilakukan pada malam hari khususnya di tempat -tempat yang tertentu.
Sementara itu wakapolres palopo kompol sanodding yang mewakili Kapolres Kota Palopo AKBP Muhammad Yusuf Usman menjelaskan jumlah atau target vaksinasi untuk seluruh masyarakat indonesia yang harus dicapai.
Dalam rapat pertemuan percepatan vaksinasi ini Walikota Palopo Drs. HM. Judas Amir, MH juga menekankan bahwa siswa yang telah memenuhi syaratusia tidak dapat melakukan pembelajaran tatap muka apabila siswa tersebut belum di vaksin.
Walikota Palopo Drs. HM. Judas Amir, MH kembali akan menggelar kegiatan pertemuan terkait vaksinasi pada hari jum’at tanggal 17 desember mendatang dan diharapkan pada pertemuan nantinya lurah se-kota palopo telah mencapai target vaksinasi 90 persen.(SS)
Comment